Monitoring dan Evaluasi Penanganan Benturan Kepentingan di Lingkungan Pemerintah Prov. Jawa Tengah

RSUD Dr. Moewardi mengikuti Monitoring dan Evaluasi Penanganan Benturan Kepentingan yang diadakan Inspektorat Provinsi Jawa Tengah pada Kamis (23/09/2021). Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Sekar Jagad, RSUD Dr. Moewardi.

Monitoring dan Evaluasi Penanganan Benturan Kepentingan ini dilaksanakan menindaklanjuti Peraturan Gubernur Jawa Tengah Nomor 46 Tahun 2020 tentang Pedoman Penanganan Benturan Kepentingan di Lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.