Pelepasan Tenaga Relawan COVID-19 RSUD Dr. Moewardi
Direktur RSUD Dr. Moewardi diwakili Wakil Direktur Umum, dr. Heri Dwi P., Sp.An, melepas 46 orang Relawan COVID-19 RSUD Dr. Moewardi pada Senin (29/11/2021).
Pelepasan Tenaga Relawan COVID-19 tersebut digelar di Ruang Sekar Jagad, Gedung Nusa Indah Lantai 3 RSUD Dr. Moewardi.
Sejumlah 46 Tenaga Relawan COVID-19 yang dilepas kali ini terdiri dari 35 perawat, 7 ahli teknologi laboratorium medik, dan 4 pengadministrasi umum.
Terima kasih atas pengabdian Tenaga Relawan COVID-19 RSUD Dr. Moewardi. Semoga senantiasa diberi kesehatan dan berada dalam lindungan-Nya.