RSUD Dr. Moewardi Luncurkan Sipus Imoet & Jurnal IBEHS

RSUD Dr. Moewardi meluncurkan 2 inovasi baru yakni Sistem Perpustakaan Digital Moewardi Terpadu (Sipus Imoet) dan media publikasi ilmiah bernama Jurnal IBEHS (Indonesia Basic and Experimental Health Sciences).
Direktur RSUD Dr. Moewardi, Dr. dr. Cahyono Hadi, Sp.OG., meresmikannya secara langsung di Ruang Sekar Jagad RSUD Dr. Moewardi, Senin (13/11/2023).
Peluncuran inovasi dari Bagian Pendidikan dan Penelitian RSUD Dr. Moewardi ini turut dihadiri oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, RSUD/RSJD Provinsi Jawa Tengah, Universitas dan Perguruan Tinggi yang memiliki kerjasama pendidikan dengan RSUD Dr. Moewardi.

Direktur mengatakan, inovasi Sipus Imoet mencakup perpustakaan digital, e-Library, dan titik baca.
Titik baca tersebut memfasilitasi para pengunjung serta Civitas Hospitalia RSUD Dr. Moewardi untuk mengakses bahan bacaan dalam radius 200 meter.
Direktur berharap, lahirnya Sipus Imoet mampu meningkatkan pengetahuan pasien, penunggu pasien, peserta didik, dan Civitas Hospitalia RSUD Dr. Moewardi mengenai kesehatan.
Sementara itu, menurut Direktur RSUD Dr. Moewardi, kehadiran Jurnal IBEHS merupakan upaya RSUD Dr. Moewardi untuk berkontribusi nyata dalam meningkatkan publikasi ilmiah di Indonesia.
Inovasi ini diharapkan mampu meningkatkan kompetensi, ilmu pengetahuan dan portofolio Civitas Hospitalia RSUD Dr. Moewardi serta meningkatkan reputasi dan eksistensi penelitian di RSUD Dr. Moewardi.